Peduli Pembangunan Rumah Ibadah di Mitra, Sosok “RK” Didorong Warga Maju Pilkada 2024

Peduli Pembangunan Rumah Ibadah di Mitra, Sosok “RK” Didorong Warga Maju Pilkada 2024

Mitra, Multiverum.com – kepedulian yang terus ditonjolkan keluarga Kandoli – Antou dalam membantu pembangunan rumah-rumah ibadah di Minahasa Tenggara (Mitra), mendapat respon positif dari banyak warga daerah tersebut. Bahkan tak sungkan-sunhkan, mereka langsung mendorong pengusaha muda sukses ini untuk maju dan ikut berkompetisi dalam pilkada yang akan dilaksanakan di tahun 2024 nanti.

“Kami salut dengan kepedulian dan tenggang rasa dari Pak Ronald Kandoli (RK). Kendati sudah tak lagi menjabat sebagai Wakil Bupati Mitra, namun kepedulian akan kebutuhan warga dalam pembangunan rumah ibadah selalu menjadi perhatian, lewat bantuan macam-macam bahan bangunan. Kepedulian seperti ini yang kami rindukan untuk membangun daerah kami kelak. Kami mendorong beliau untuk maju dalam pilkada nanti, dan kami siap mendukung 100 persen,” ujar sejumlah warga Ratahan, Tombatu dan sekitarnya, Senin (07/06-2021).

Bahkan, sejumlah pendukung fanatiknya bersama Tim RK sudah membuat fanpage di media sosial untuk memuluskan langkah RK maju di pilkada 2024 nanti.

Sementaraa itu, Ronald Kandoli saat dikonfirmasi harian ini hanya tersenyum, dan mengaku jika dirinya belum berpikir untuk maju dalam pilkada nanti.

“Pilkada masih jauh, dan saya masih mendukung kepemimpinan dari pemimpin daerah saat ini. Belum terbersit di pikiran untuk maju dalam pilkada, katena saya masih fokus dalam mengembangkan dan menjalankan usaha saya,” tutur Kandoli.

Ditambahkannya, saya bersama keluarga tentu sangat berterima kasih dan mengapresiasi dukungan warga ini. Jika Tuhan berkenan dan keluarga mendukung, tentu hal ini akan menjadi perhatian saya.

“Namun saya masih fokus dalam pekerjaan dan usaha saya. Biarlah Tuhan yang beracara dan biarlah keluarga kami menjadi berkat bagi banyak orang. Saat ini kami masih fokus dalam membantu pembangunan rumah ibadah, yang kami sisihkan dari berkat Tuhan yang diberikan pada kami,” pungkasnya.(nox)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *