Ronald Lolong Ungkap Indeks Kerawanan yang Berpotensi di Pemilu 2024

DR Ronald Lolong

Tomohon, Multiverum.com – Tim Ahli Bawaslu RI, DR Ronald Lolong mengatakan, indeks kerawanan pemilu yang disingkat IKP adalah sebagai upaya Bawaslu RI untuk melakukan pemetaan dan deteksi dini terhadap berbagai potensi pelanggaran dan kerawanan untuk kesiapan menghadapi pemilu legislatif, dan pemilu presiden dan wakil presiden tahun 2024.

“Kerawanan sendiri menurutnya sebagai segala hal yang menimbulkan gangguan dan berpotensi menghambat proses pemilihan umum yang inklusif dan benar.
Setiap tindakan yang diambil untuk mengutak-atik kegiatan pemilu dan materi yang terkait dengan pemilu untuk mempengaruhi hasil pemilihan yang dapat mengganggu atau menggagalkan kehendak para pemilih,” terangnya dalam kegiatan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif, serta Peran Serda Media dalan Pengawasan Penyelenggaraan Pemilu di Kota Tomohon 2004, pada Selasa (26/09-2023).

Lanjutnya, kecurangan pemilu sangat kompleks mulai dari modus kecurangan, faktor penyebab, maupun agen yang terlibat. Hanya saja yang pasti kecurangan berkorelasi dengan tingkat kerawanan.

“Semakin banyak kecurangan, semakin tinggi kerawanan yang akan meruntuhkan integritas pemilu. Integritas pemilu yang runtuh berarti runtuh pula legitimasi dan kredibilitas pemerintah yang dihasilkan melalui penyelenggaraan pemilu yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil. Sementara, untuk dimensi kerawanan pemilu ada lima hal yakni konteks sosial politik penyelenggaraan yang bebas dan adil, kontestasi dan partisipasi,” tukasnya.(nox)

Redaksi MV: