Bupati Minahasa Pimpin Upacara Pembukaan TMMD Ke-121 di Lapangan Kinakas

Bupati Minahasa Pimpin Upacara Pembukaan TMMD Ke-121 di Lapangan Kinakas

Minahasa, Multiverum.com – Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Jemmy Stani Kumendong, M.Si, menjadi inspektur dalam upacara pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-121 Tahun 2024, yang digelar di Lapangan Kinakas, Desa Pahaleten, Kecamatan Kakas Rabu(24/7/24).

Upacara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Kepala Staf Korem 131 Santiago, Kasiter Kasrem 131 Santiago, Kasi Pers Kasrem 131 Santiago, Komandan Kodim 1302 Minahasa, Kapolres Minahasa, dan anggota DPRD Kabupaten Minahasa, Frangky Wolayan, SE.

Dalam pelaksanaan upacara, Dr. Jemmy Stani Kumendong, M.Si, menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Program TMMD ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi masyarakat Minahasa, khususnya di Desa Pahaleten dan sekitarnya.

Penjabat Bupati juga didampingi oleh sejumlah pejabat daerah, termasuk Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kepala Bapenda, Kadis PUPR, Kadis PPKB, Kadis Perhubungan, Kadis Pertanian, Kasat PolPP, Kabag Prokopim, Camat Kakas, Camat Kakas Barat, dan para staf khusus Bupati.

Dengan kolaborasi yang kuat antara berbagai instansi dan pemangku kepentingan, pelaksanaan TMMD Ke-121 diharapkan dapat berjalan dengan lancar dan mencapai hasil yang maksimal, sesuai dengan tujuan program untuk membangun dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa.(Fonda)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *