Irup Hari Sumpah Pemuda ke 96, Kaligis : Saatnya Pemuda Berperan dalam Pembangunan
Tomohon, Multiverum.com – Pjs Walikota Tomohon, Ir. Fereydy Kaligis, M.A.P. menjadi Inspektur Upacara (Irup) Hari Sumpah Pemuda Ke- 96 di kota Tomohon dalam Upacara dilaksanakan di lapangan kantor Walikota Tomohon, Senin (28/10-2024).
Dalam kesempatan tersebut, Kaligis dalam sambutannya membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, dimana pada saat ini bangsa indonesia tengah memperingati sebuah peristiwa penting dalam sejarah kebangsaan indonesia yaitu peristiwa sumpah pemuda tahun 1928. Sebuah peristiwa dimana para pemuda indonesia menyatakan tekad dan kehendak yang kuat untuk bersatu di tengah kenyataan keragaman untuk menghadirkan negara indonesia.
“Bulan pemuda dan peringatan hari sumpah pemuda 2024 ini berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan mengorkestrasi langkah bangsa indonesia mewujutkan target-target pembangunan jangka menengah sebagai landasan pencapaian target pembangunan jangka panjang 2045, yaitu terwujudnya indonesia emas yang bercirikan kemajuan dan kesejahteraan yang makin tinggi, serta kiprah bangsa indonesia yang lebih kuat dalam kancah global,” terangnya.
Lanjutnya, Momentum ini merupakan kesempatan bagi bangsa indonesia untuk memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda- agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan indonesia, baik dalam posisi pemuda sebagai subjek pembangunan maupun sebagai objek pembangunan.
“Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam pembangunan nasional indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan. Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tinggi atas kontribusi positif segenap pemangku kepentingan yang telah dan terus memberikan pelayanan kepemudaan yang baik. kami juga memberikan terima kasih dan penghargaan atas prestasi kontribusi kepemimpinan dan kepeloporan pemuda indonesia dalam berbagai bidang pembangunan. indonesia yang raya dan sejahtera memanggil partisipasi dan perjuangan pemuda indonesia,” urainya.
Hadir juga Ketua DPRD Kota Tomohon Ferdinand Mono Turang, S.Sos., Korwil BIN Tomohon Letkol. Laut Ahmad Virgaus, Mewakili Kajari Tomohon Yudha Fammi, S.H., M.H. selaku Kasie Pemulihan Aset dan Pengelolaan Barang Bukti Kejari Tomohon, Perwakilan Organisasi Pemuda, Jajaran Pemerintah Kota Tomohon, Para ASN dan Tenaga Kontrak Se- Kota Tomohon.(nox)