Mitra, Multiverum.com – Bupati Minahasa Tenggara (Mitra), Ronald Kandoli menyampaikan pidato awal usai dilantik, dalan Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara dalam rangka Penyampaian Pidato Sambutan Bupati Minahasa Tenggara Masa Jabatan Tahun 2025 – 2030, di Ratahan, pada Rabu (05/03-2025).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati RK sapaan akrabnya membeberkan 5 program utama yang bakal segera dilakukan di Kabupaten Mitra, setelah melalui koordinasi dengan pemerintah pusat dan provinsi. Dijelaskannya, program pertama, pihaknya akan fokus dalam penyelenggaraan pemeriksaan kesehatan yang berkualitas untuk masyarakat Mitra, dan memperlengkap sarana dan prasarana kesehatan yang berkualitas.
“Kedua, Pemerintah akan melanjutkan dan fokus dalam program penanganan kemiskinan, dimana bakal mengembangkan program pengiriman tenaga kerja ke Jepang. Yang ketiga, kami akan mencetak dan meningkatkan produktivitas lahan pertanian dengan lumbung tangan desa. Keempat, membangun sekolah unggul dan memperbaiki sekolah-sekolah yang perlu direnovasi, serta melanjutkan pembangunan infrastruktur desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Mitra,” tegasnya.
Lanjutnya, setelah proses Pilkada telah selesai dan kompetisi telah berakhir, marilah kita bergandengan tangan bersama-sama saling bahu-membahu dan bersatu membangun daerah yang kita cintai. Sedikit cerita tentang orientasi kepemimpinan yang saya ikuti menjelang kurang lebih satu minggu di Magelang, kami diajarkan bagaimana untuk disiplin kemandirian dan mendapatkan pengarahan melalui materi-materi baik dari para menteri, Kapolri, Panglima TNI hingga Presiden Prabowo Subianto.
“Hal ini dengan harapan agar kami dapat menjadi pemimpin daerah yang memiliki semangat dan jiwa petarung untuk memenangkan pertandingan melawan kemiskinan, ketidakadilan, Daerah tertinggal serta permasalahan-permasalahan lainnya yang ada di daerah kabupaten Minahasa Tenggara,” tuturnya.
Ditambahkannya, saat ini masyarakat Minahasa Tenggara telah memberikan kami tanggung jawab melanjutkan kerja-kerja para pemimpin terdahulu, yang telah meninggalkan jejak-jejak kebaikan bagi kemajuan masyarakat dan daerah. Ini satu kunci utama dalam membangun daerah agar senantiasa kita bisa menjaga semangat kebersamaan.
“Semua bisa kita lakukan secara bersama-sama. Untuk itu kami akan senantiasa merawat semangat kebersamaan tersebut dengan seluruh komponen masyarakat Minahasa Tenggara. Mari kita lanjutkan kemitraan harmonis yang selama ini terbangun dengan baik bersama DPRD kabupaten Minahasa Tenggara. Kita akan tingkatkan kolaborasi dengan elemen pemerintahan lainnya, kita akan tetap jaga hubungan kerja yang baik dengan semua pihak, demi kemajuan pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakatnya,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, mewakili Gubernur, Dr Denny Mangala, Wakil Bupati, Fredi Tuda, Ketua DPRD, Sophia Antou, Wakil Ketua DPRD, Tonny Lasut dan Katrine Mokodaser, Ketua dan Sekretaris TP PKK Mitra, Stefa Antou dan Sandra Kindangen, anggota DPRD Provinsi, Capt Remly Kandoli, Dylan Kandoli, Forkopimda dan para tamu undangan lainnya.(nox)