Bawa Badik di Talete, Pemuda Lahendong Diringkus Tim Opsnal Polsek Tomohon Tengah

Tersangka saat diamankan di Polsek Tomohon Tengah bersama barang bukti

Bawa Badik di Talete, Pemuda Lahendong Diringkus Tim Opsnal Polsek Tomohon Tengah

Tomohon, Multiverum.com – seorang pemuda asal Lahendong Tomohon Selatan dengan inisial GR alias Gilbert (23), tak berkutik saat diringkus Tim Opsnal Polsek Tomohon Tengah, pada Minggu (26/04-2023), tadi malam.

Kapolsek Tomohon Tengah, Kompol Arief Prakoso SIK saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Dijelaskannya, kami mengapresiasi langkah dari para warga di Talete Tomohon Tengah, yang telah melakukan langkah yang tepat ketika melihat adanya seseorang yang membawa barang mencurigakan.

“Langkah warga yang segera melapor ke pihaknya merupakan tindakan tepat hingga kami bisa meringkus tersangka Gabriel saat membawa badik di lokasi acara yang ada di Talete tersebut,” ungkapnya.

Lanjutnya, kronologi diamankannya tersangka yakni ketika sejumlah warga merasa resah akan kehadiran seorang pemuda berasal dari tempat lain, yang ketahuan membawa Sajam di wilayah mereka. Karena tak ingin terjadi sesuatu apalagi tersangka diduga sudah dipengaruhi miras, warga pun langsung melapor ke Polsek.

“Tim kami yang selalu siaga kemudian langsung menuju lokasi acara di Talete. Ketika tiba di tempat tersebut, kami mendekati tersangka dan langsung melakukan penggeledahan. Benar saja, di pinggang tersangka kami berhasil menemukan Sajam jenis badik yang langsung diamankan tim,” jelas Prakoso.

Ditambahkannya, tersangka saat ini sudah diamankan di Polsek Tomohon Tengah guna kepentingan penyidikan lanjutan. Diketahui tersangka ini belum lama keluar dari Lapas yang ada di Kota Tomohon dengan kasus penganiayaan dan pencurian.(nox)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *