Buka Naskah Soal USAJ, Bupati Minahasa Optimis Siswa Lulus 100 Persen
Minahasa, Multiverum.com – Penjabat Bupati Minahasa Jemmy Stani Kumendong, M,Si, membuka naskah soal Ujian Sumatif Akhir Jenjang (USAJ) bagi siswa kelas 9 dan siswa kelas 6 SD. Senin (29/04/24).
Adapun sekolah-sekolah yang di kunjungi yakni, SMP Negeri 1 Kakas, SMP N 2 Kakas, dan SDN 1 Kakas.
Pada kesempatan di jam pertama pelaksanaan USAJ Bupati Kumendong mengunjungi Sekolah SMP N 1 Kakas.
Bupati Kumendong menyampaikan bahwa selama pelaksanaan Ujian Sumatif Akhir Jenjang.
“Kiranya para siswa dapat mengisi soal ujian dengan baik sesuai dengan apa yang sudah dipelajari. Semoga bisa lulus seratus persen, dan dapat melanjutkan pendidikan di jenjang yang lebih tinggi,” terangnya.
Kegiatan tersebut Bupati Minahasa didampingi oleh Kadis Pendidikan, Ka.Bapenda, Kadis Kelautan Perikanan, Kadis LH, Kadis PMD, Sekdis Pendidikan, Camat Kakas, Camat Kakas Barat, Kabag Prokopim, Staf Khusus Bidang Pendidikan.(AS)