Bhakti Sosial Polres Tomohon dalam rangka Hari Bhayangkara ke – 76, Ratusan Warga Tombariri Dapat Pengobatan Gratis

Kapolres saat menyerahkan bantuan bagi warga

Bhakti Sosial Polres Tomohon dalam rangka Hari Bhayangkara ke – 76, Ratusan Warga Tombariri Dapat Pengobatan Gratis

Tomohon, Multiverum.com – Polres Tomohon melaksanakan Bhakti Sosial dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 76, yang dilaksanakan di Desa Popooh Tombariri Minahasa, pada Senin (20/06-2022).

Kapolres Tomohon, AKBP Arian Primadanu Colibrito SIK MH didampingi Wakapolres Tomohon, Kompol, Freddy Runtu SH menjelaskan, kegiatan ini difokuskan pada pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis, pemeriksaan mata, pembagian kaca mata baca gratis dan pembagian sembako.

“Kali ini kami melaksanakannya di
Desa Poopoh Kecamatan Tombariri dengan menyasar bagi masyarakat kurang mampu. Selain itu, kami juga melaksanakan kerja bakti bersih-bersih di Gereja GMIM Petra Poopoh yang ada di jaga 3, dan di Mesjid Al Muqqakorabin Desa Poopoh Jaga 7 Kec. Tombariri, termasuk diseputaran Pasar rakyat Tanawangko,” ungkap Kapolres.

Lanjutnya, Kegiatan tadi seperti pemeriksaan kesehatan umum dan pemberian obat sebanyak 120 orang
Pemeriksaan mata dan pemberian kaca mata gratis sebanyak 100 orang,
dan pemberian sembako yang dibagikan sebanyak 250 paket, dimana diantaranya 50 paket disediakan Polres Tomohon (beras, minyak goreng, mie instant, gula, kopi saset) dan 200 paket makanan ringan disediakan oleh Polda Sulut

“Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena sampai hari ini, kita masih diberikan banyak kenikmatan salah satunya nikmat sehat sehingga bisa berkumpul bersama-sama di tempat ini. Kegiatan Bakti Sosial Polres Tomohon hari ini dalam rangka Hari Bhayangkara ke – 76 yang puncaknya akan dilaksanakan pada tanggal 1 juli. Sudah ada beberapa kegiatan yang dilakukan sebelumnya antaranya donor darah, vaksinasi massal, bersepeda, olah raga bersama dan pada hari ini pelaksanaan bakti sosial dalam bentuk pelayanan kesehatan/pengobatan gratis, pemeriksaan mata dan pemberian kaca mata gratis serta bersih-bersih di lokasi pasar Tombariri dan di rumah Ibadah Gereja dan Mesjid yang dipusatkan di Desa Poopoh,” jelasnya.

Ditambahkannya, ada juga pemberian sembako dan makanan ringan serta obat-obatan bagi masyarakat, di mana maksud tujuan dari kegiatan ini, untuk berbagi dengan masyarakat dan juga menunjukkan bahwa Polisi itu adalah bagian dari masyarakat. Polri dalam hal ini Polres Tomohon yang adalah merupakan bagian dari masyarakat, maka akan berusaha semaksimal mungkin akan memberikan keamanan, kenyamanan dan kedamaian bagi masyarakat.

“Di masa pandemi covid-19 saat ini, kita semua berdoa agar Covid-19 dapat cepat berakhir, sehingga kita bisa kembali beraktifitas dengan normal, walaupun saat ini sudah ada kelonggaran-kelonggaran yang diberikan, tapi kita tetap harus menerapkan Prokes cegah penyebaran covid-19. Kami mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas yang ada di lingkungan tempat tinggal masing-masing, dan jika ada permasalahan atau mengetahui adanya gangguan kamtibmas agar segera melaporkan kepada pihak Kepolisian,” harapnya.

Diketahui, turut hadir dalam kegiatan, Ketua Cabang Bhayangkari Tomohon Dina Arian Primadanu, Waka Polres Tomohon Kompol Ferdinand Runtu, S.H, Wakil ketua cabang Bhayangkari Tomohon, Mary F. Runtu dan para PJU Polres Tomohon.(nox)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *